resume 01.belajar menulis bersama Om Jay

Alhamdulillah telah usai pembelajaran pertama kelas menulis oleh Om Jay, banyak hal yang dapat dipelajari ketika mengikuti kegiatan tersebut. Om Jay yang luar biasa menjadi inspirasi buat kita semua terkhusus buat saya pribadi. menulis bukanlah  hal yang mudah memerlukan waktu yang tidak sebentar, oleh karena itu menulislah setiap hari, dimulai dari hal yang paling mudah, yang paling disukai dan dikuasai itu salah satu  tehnik  menulis yang diajarkan oleh Om Jay. Menulislah setiap hari, sedikit demi sedikit lama-lama menjadi bukit. 

Belajar dan belajar tak ada ilmu yang akan habis jika diajarkan kepada orang lain, berbagi tak akan mengurangi apa yang kita miliki, Jadilah sebagai Guru Hebat Berkualitas, Guru yang dapat menginpirasi bagi anak-anak, bagi sahabat dan kawan-kawan. Om Jay tokoh inspirasi. Perjalanan panjang dari kisah hidup seorang Blogger, 11 tahun bukan waktu yang singkat, semangat juang untuk dunia pendidikan dan keluarga  yang luar biasa maka Allah SWT memudahkan Om Jay berkarya dan terus berkarya  sehingga hadirlah 4 buku hasil karya Om Jay diantarannya adalah Catatan Harian Seorang Guru Blogger, Melejitkan Keterampilan Menulis Siswa, Blogger Ternama, dan Menulis setiap Hari dan Buktikanlah Hasilnya.



















Buku Catatan Harian Seorang Blogger diterbitkan dalam jangka waktu 6 bulan. Buku tersebut diterbitkan oleh pak Wiranto. Isinya kisah nyata Om Jay menulis di blog dan menjadi blogger ternama.
Lewat buku ini omjay mengajak kawan kawan guru untuk menulis di blog dan kemudian merajut tulisannya menjadi buku yang layak jual. Jadi tidak mengajari guru cara membuat blog. Sebab cara membuat blog dapat dengan mudah kita dapatkan di google.com dan youtube.com.

Blogger ternama ditulis dari kisah kisah inspiratif bagaimana seorang guru yang biasa saja dapat menjadi guru yang luar biasa.
Bahkan berkat rajin menulis di blog Om Jay diundang keliling Indonesia dan diajak makan sianh di istana negara bersama presiden Jokowi. 

Itulah keajaiban ngeblog yang mengantarkan Om Jay menjadi blogger ternama. Bahkan Om Jay dan istri bisa berbulan madu gratis ke Singapura gara gara menulis di blog. 

Buku melejitkan keterampilan menulis siswa diterbitkan dalam waktu 3 bulan. Buku ini adalah hasil penelitian tindakan kelas atau ptk yang lolos masuk final lomba karya tulis inovasi pembelajaran tingkat nasional. Berkat ptk ini omjay mendapatkan laptop baru dan uang jutaan rupiah. Bisa ke Bali gratis naik pesawat garuda indonesia dan menginap di hotel bintang 5.

Awalnya  Om Jay tidak  hasil ptk bisa dijadikan buku ber isbn. Setelah belajar sama pak Lukman di jawa timur lewat online, omjay menjadi tahu ilmunya.

Ibu hati di Bandung menawarkan diri menjadi editornya. Tentu saja omjay senang sekali karena belum punya pengalaman sama sekali menulis buku dari hasil ptk. Alhamdulillah buku itu jadi dan banyak yang memesannya

Buku menulislah setiap hari adalah buku pertama kali yang Om Jay terbitkan di penerbit mayor. Perlu waktu 3 tahun menerbitkan bukunya. Om ay masih belum percaya diri menerbitkan buku. Sebab seringkali ditolak oleh penerbit mayor.

Namun Om Jay tak pernah putus asa. Buku akhirnya jadi berkat jasa mbak Abdah Khan. Berkat beliau buku itu menjadi enak dan renyah dibaca.

Kemudian buku itu diterbitkan oleh penerbit indeks jakarat dengan editor mas yuan acita. Sampai sekarang omjay belum pernah bertemu orangnya. Kabarnya beliau ada di Padang. Berkat tangan dingin beliau buku ini laku keras dan tersebar ke seluruh Indonesia.

Demikianlah sekelumit catatan kecil yang bisa saya tuliskan di sini, mudah-mudahan dengan niat untuk kebaikan dan menggapai kesuksesan, saya bisa mengikuti jejak keberhasilan para penulis seperti halnya Om Jay dan kawan-kawan. Aamiin...


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Resume 2. Belajar Menulis Bersama Om Jay Dengan Tema Menerbitkan Buku Dari Hasil PTK